Apa Tanda Tanda Karir Tidak Berkembang Dan yang di Rasakan di Perkebunan Kelapa Sawit

https://www.pernando413.com/2023/03/apa-tanda-tanda-karir-tidak-berkembang.html

Perkembangan karir adalah sesuatu yang di inginkan dan di kejar oleh setiap karyawan di manapun, khususnya karir di perkebunan kelapa sawit. Karena seseorang menginginkan posisi yang lebih tinggi dan gaji yang lebih besar. Hal ini di lakukan untuk mendapatkan kesejahteraan hidup yang lebih baik dengan sukses berkarir. Namun bagaimana kalau karir kita tidak berkembang, apa yang harus anda lakukan?

Berikut beberapa faktor-faktor sehingga karir tidak berkembang, seperti:

1. Tidak sejalan dengan atasan.

2. Atasan tidak suka dengan anda.

3. Performa atau kemampuan memimpin di divisi buruk.

4. Tidak tercapai target yang di inginkan management.

Tidak sejalan dengan atasan

Hal ini sering kita jumpai di hampir semua perusahaan, bila tidak sejalan dengan atasan maka jangan berharap akan ada peningkatan karir, kecuali atasan itu di pindahkan oleh managemen dari perusahaan tersebut ke tempat lain atau mutasi kerja. 

Di beoberapa pekerjaan banyak tipe-tipe dari semua orang atau atasan, ada tipe atasan yang suka di puji, ada tipe atasan yang gila kerja, ada tipe atasan yang suka bergaul atau ramah, ada tipe atasan yang hanya mementingkan hasil atau target kerja. Bila anda termasuk salah satu pembangkang, atau yang suka menentang atasan maka hal ini bisa membuat karir anda akan susah berkembang.

Atasan tidak suka dengan anda

Bila sudah tidak sejalan tadi maka atasan otomatis tidak akan suka kepada kita dan juga sebaliknya. Sehingga tidak ada lagi kepedulian terhadap karir anda, meskipun sudah mengabdi puluhan tahun di perusahaan tersebut. Karena kalau atasan sudah tidak suka maka apapun posisi yang lowong atau kosong tidak akan pernah anda untuk di rekomendasikan. 

Karena yang memberikan penilaian sebagian besar adalah atasan tersebut, meskipun kemampuan kita sudah baik namun untuk peningkatan karir seseorang, pihak managemen akan menanyakan bagaimana orang tersebut, yang akan di tanya secara khusus pasti pada atasannya. Jadi bila anda tidak memiliki hubungan yang baik dengan atasan dan sesama kerja, apakah mungkin jabatan atau karir anda akan naik?

Performa atau kemampuan memimpin di divisi buruk

Kemampuan dalam memimpin di suatu divisi juga akan menentukan karir anda, bagaimana cara anda memimpin bawahan, menyelesaikan masalah, menyatukan semua bawahan untuk satu tujuan dalam kerja. Hal ini akan sangat berpengaruh pada karir anda. 

Misalnya seorang Asisten divisi, yang memimpin banyak karyawan di afdeling seperti pemanen, perawatan dan lainnya. Bila kemampuan kepemimpinan anda buruk maka karir tidak akan bisa di dapat, karena untuk jabatan yang lebih tinggi seperti Askep maupun Manager kebun yang di utamakan adalah kepemimpinan yang baik atau bagus.

Tidak tercapai target yang di inginkan management

Dalam setiap pekerjaan apalagi anda seorang leader atau pemimpin, managemen akan memberikan target-target yang harus anda capai. Hal ini akan masuk pada key performance (KPI) anda. Bila anda bagus dalam pencapaian target tersebut maka akan sangat baik pada KPI anda. Artinya anda termasuk orang yang bagus dalam memimpin bawahan dan penerapan target perusahaan yang otomatis memberikan keuntungan pada perusahaan. 

Dengan hal tersebut atasan anda akan merekomendasikan anda kepada pihak managemen pusat untuk mencoba posisi karir yang lebih tinggi dengan mengikuti test pacu bakat. Sehingga anda akan bisa mendapatkan karir yang lebih tinggi dengan rekomendasi dari atasan anda tersebut, karena kemampuan anda yang baik di lapangan juga dalam managemen.

Bila anda termasuk orang yang memiliki ke 4 item kekurangan tersebut, maka tidak akan ada peningkatan karir pada anda. Dan anda akan merasakan ketidak nyamanan di dalam bekerja, karena karir anda akan hanya berjalan di tempat. Semoga bermanfaat.